DPN INKINDO melaksanakan Audiensi dengan Plt. Deputi Bidang Transformasi Pengadaan Digital LKPP

Jakarta, 17 Juli 2023 – Audiensi DPN INKINDO dengan Plt. Deputi Bidang Transformasi Pengadaan Digital LKPP Bapak Yulianto Prihhandoyo, S.T., M.T. dan Kepala Pusat Pelatihan SDM Pengadaan Barang/Jasa LKPP Bapak Ir. Hardi Afriansyah, M.Si di Kantor LKPP dengan pembahasan mengenai aplikasi belanja online yang dikembangkan oleh LKPP, yakni E-Katalog.

Adapun Pertemuan ini dihadiri oleh Pengurus DPN INKINDO, yaitu :
1. Ketua Umum DPN INKINDO, Ir. Erie Heryadi;
2. WKU Bidang Pranata Usaha, Ir. Ronald Sihombing Hutasoit, M.Si;
3. WKU Bidang Evaluasi dan Pengendalian Program, Ir. Abdullah Fitriantoro, M.Sc;
4. Sekretaris Jenderal DPN INKINDO, Imam Hartawan, S.T., M.T.

Materi pembahasan pertemuan ini adalah terkait adanya rencana penerapan E-Katalog pada dunia usaha jasa konsultansi. INKINDO mengusulkan perlu disusun terlebih dahulu konsep yang mantang terkait hal ini mengingat jasa konsultansi memiliki spesifikasi yang sangat berbeda dengan barang, dan perlu kehati-hatian dalam penerapan E-Katalog ini. Bapak Yulianto mengatakan bahwa LKPP belum dalam waktu dekat akan menerapkan E-Katalog pada jasa konsultansi. LKPP masih mencari model atau konsep yang tepat untuk hal ini. Beliau berharap INKINDO dapat nemberikan usulan yang komprehensip terkait hal ini, karena pada waktunya nanti pengadaan sisten E-Katalog ini sudah harus diterapkan pada seluruh pengadaan barang/jasa pemerintah. INKINDO dan LKPP sepakat untuk lebih intensif mendiskusikan hal ini.

jangan lupa bantu suport sosial media kami di

Website :https://bit.ly/44sZFLk
Facebook : https://www.facebook.com/inkindo.org
Instagram INKINDO : https://www.instagram.com/inkindo_org/
Instagram Benhil29 : https://www.instagram.com/benhil29/
#inkindo #inkindounggul #inkindomandiri #inkindobisa #bersamainkindo #satuinkindo #bersamainkindo #satuinkindo